Menangani Sisa Nasi

Kelebihan menanak nasi adalah hal yang sering dialami pengusaha rumah makan, nasi yang berlebih jika tidak ditangani dengan baik akan mengeluarkan bau yang tidak sedap sehingga tidak layak untuk dijual kembali pada esok harinya.



Agar sisa nasi dapat dijual kembali keesokan harinya dengan kualitas yang prima, lakukan langkah berikut :
  1. Siapkan tempayan berlubang lubang.
  2. Gelar nasi sisa pada tempayan, pastikan udara dapat masuk dan keluar dengan baik.
  3. Tutup nasi dengan daun pisang (jika tidak ditutup warna nasi akan berubah kekuningan).
Keesokkan harinya panaskan nasi dengan cara mengukus.

Link Terkait :